Sumber : majalah nirmala dan pengalaman pribadi
Banyak atau sebagian orang tidak menyukai buah yang satu ini dengan berbagai alasan. Tetapi sesungguhnya buah ini sungguh sangat menyehatkan karena memiliki kandungan betakaroten, betacryptoxanthin, lutein dan zeaxathin.
Betakaroten adalah provitamin A yang juga antioksidan yang ampuh untuk melenyapkan radikal bebas. Sedangkan tiga nutrisi lainnya adalah antioksidan yang mampu mencegah kanker dan penyakit-penyakit degeneratif. Vitamin yang dominan adalah vitamin c dan folat. Mineral yang terkandung dalam pepaya matang yaitu dominan potasium dan sedikit sodiumnya. Artinya rasio potasium terhadap sodium yang tinggi bermanfaat mencegah hipertensi. Mineral lain adalah kalsium, zat besi, magnesium, fosfor, seng dan selenium. Keunggulan lain adalah rendah sodium, rendah lemak dan non kolesterol.
Jangan ragu lagi untuk mengkonsumsi buah yang satu ini. Yuk masukan dalam menu keseharian kita.
No comments:
Post a Comment